- Daftar Top Skor Liga Spanyol 2022-2023

Update top skor Liga Spanyol 2022-202 per hari Jumat, 3 Februari 2023. Robert Lewandowski si pendatang baru masih memimpin dalam perebutan sepatu emas La Liga musim ini, Karim Benzema terus coba mengejar.

La Liga 2022-2023 memang menjanjikan duel seru di papan atas, khususnya dalam perebutan gelar juara. Real Madrid sang juara bertahan masih inkonsisten, Barcelona coba memanfaatkan celah ini.

Saat ini Liga Spanyol telah menempuh total 16 pertandingan, mendekati paruh musim. Untuk sementara, Barcelona memimpin dengan 41 poin, Real Madrid mengekor dengan 38 poin.

Nah, persaingan top skor Liga Spanyol juga tidak kalah seru dengan persaingan di klasemen La Liga. Dari musim ke musim. gelar top skor Liga Spanyol selalu dianggap sebagai salah satu gelar bergengsi.

Untuk saat ini, posisi puncak dalam daftar top skor Liga Spanyol 2022-2023 masih diisi oleh pemain Barcelona.

Daftar lengkap top skor Liga Spanyol 2022/23

Persaingan top skor Liga Spanyol musim 2022-203 ini berlangsung cukup seru. Karim Benzema yang biasanya unggul kini harus tertinggal karena masalah cedera, justru Robert Lewandowski yang langsung tancap gas.

14 gol

Robert Lewandowski (Barcelona)

11 gol

Joselu (Espanyol)

9 gol

Karim Benzema (Real Madrid)

8 gol

Borja Iglesias (Real Betis) Iago Aspas (Celta Vigo) Vedat Muriqi (Mallorca)

7 gol

Brais Mendez (Real Sociedad)

6 gol

Vinicius Junior (Real Madrid) Federico Valverde (Real Madrid) Ezequiel Avila (Osasuna) Alvaro Morata (Atletico Madrid)

Daftar lengkap top assist Liga Spanyol 2022/23

Bukan hanya persaingan top skor yang menarik, perebutan gelar top assist Liga Spanyol 2022-23 juga cukup seru dan ketat. Berikut daftar selengkapnya:

7 assists

Mikel Merino (Real Sociedad)

6 assists

Antoine Griezmann (Atletico Madrid)

5 assists

Ousmane Dembele (Barcelona)

4 assits

Aleix Garcia (Girona) Brian Olivan (Espanyol) Hugo Guillamon (Valencia) Robert Lewandowski (Barcelona) Rodrygo (Real Madrid)

Daftar top skor Liga Spanyol sepanjang masa

  1. Lionel Messi – 474 gol (520 laga)
  2. Cristiano Ronaldo – 311 gol (292 laga)
  3. Telmo Zarra – 251 gol (278 laga)
  4. Hugo Sanchez – 34 gol (347 laga)
  5. Raul Gonzalez – 228 gol (550 laga)
  6. Alfredo Di Stefano – 227 gol (329 laga)
  7. Karim Benzema – 226 gol (423 laga)
  8. Cesar Rodriguez – 223 gol (353 laga)
  9. Quini – 219 gol (448 laga)
  10. Pahino – 210 gol (278 laga)

Hasil Liga Spanyol Pekan ke-11 dan ke-12

Matchday 11

Rayo Vallecano 5-0 Cadiz
Valladolid 1-0 Real Sociedad
Valencia 1-2 Mallorca
Real Madrid 3-1 Sevilla
Espanyol 2-2 Elche
Real Betis 1-2 Atletico Madrid
Girona 1-1 Osasuna
Villarreal 2-1 Almeria
Barcelona 4-0 Athletic Bilbao
Celta Vigo 1-1 Getafe

Matchday 12

Mallorca 1-1 Espanyol
Almeria 3-1 Celta Vigo
Cadiz 3-2 Atletico Madrid
Sevilla 0-1 Rayo Vallecano
Valencia 0-1 Barcelona
Osasuna 2-0 Valladolid
Real Madrid 1-1 Girona
Athletic Bilbao 1-0 Villarreal
Real Sociedad 0-2 Real Betis
Elche 0-1 Getafe